JAKARTA, iNews.id - Kenaikan harga BBM membuat masyarakat kelabakan. Pemerintah melaluI Kementerian BUMN, Kementerian Koperasi UKM, dan PT Pertamina (Persero) meluncurkan program Solar untuk Koperasi Nelayan Senin (5/9/2022).
Peluncuran tersebut usai Presiden Joko Widodo (Jokowi) menetapkan penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM). Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menilai program tersebut adalah wujud nyata solusi pemerintah di tengah kenaikan harga BBM dan kebijakan pengurangan BBM subsidi bagi kalangan mampu.
Dengan program bertajuk Solar untuk Koperasi Nelayan, Erick berharap setiap nelayan mendapatkan harga BBM yang terjangkau. "Kita akan meluncurkan program solusi nelayan di mana program ini adalah Program Solar untuk Koperasi Nelayan. Kita akan coba di tujuh titik sebagai pilot project dalam tiga bulan ke depan," ujar Erick di Kementerian BUMN hari ini.
Program Solar untuk Koperasi Nelayan, lanjut Erick, akan memberikan BBM secara lebih terjangkau dan tepat sasaran bagi nelayan yang membutuhkan.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait