Begini Reaksi Wali Kota Cak Eri Cahyadi dan Ning Rini Jadi Presenter Radio, Bikin Gemes

Arif Ardliyanto
Hari Radio Nasional 2022 terlihat berbeda. Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi terlibat secara langsung untuk memeriahkan Hari Radio, ia bersama Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kota Surabaya Rini Indriyani menjadi presenter berita. Foto iNewsSurabaya/ist

Sementara itu, Ning Rini mengaku bahwa hal ini adalah pertama kali bagi dirinya membacakan berita di salah satu stasiun radio nasional. Meskipun ia terlihat santai saat membacakan berita, tapi ia tetap berhati-hati saat memulai menjadi presenter berita.

“Agak berbeda ya, kalau talkshow kan bisa mengalir. Tapi kalau membaca berita kita harus membaca teks, jadi takut salah baca. Ini menjadi pengalaman pertama yang sangat menarik sebagai pembaca berita,” ungkap Ning Rini.

Di sisi lain, Ning Rini menerangkan bahwa RRI telah ikut berperan serta dalam pengembangan peran perempuan dan ibu di Kota Surabaya. Sebab, ada banyak program yang dinilai mampu menjadi ruang apresiasi bagi ibu dan anak di Kota Pahlawan.

“Banyak kegiatan yang bisa disinergikan, terutamanya para perempuan yang mampu menjadi inspirasi bagi perempuan yang lainnya,” terangnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network