Hari Guru, Bupati Kediri Janji Percepat Pencairan Insentif  GTT dan PTT ​​​​​​​

Bagas Setiawan
Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramono berjanji akan mempercepat pencairan insentif Guru Tidak Tetap (GTT) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT).(Foto : iNewsSurabaya/Bagas)

KEDIRI, iNews.id – Hari Guru Nasional (HGN) menjadi momentum berarti ditengah wabah Covid-19.  Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramono berjanji akan mempercepat pencairan insentif Guru Tidak Tetap (GTT) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT).

Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramono mengatakan, penerima insentif dengan masa kerja 2018 kebawah segera diperoleh, sedangkan untuk masa kerja 2018 ke atas akan diajukan tahun depan. Pemberian insentif kepada GTT dan PTT ini terus dilakukan untuk kesejahteraan guru di Kabupaten Kediri.

Mas Dhito panggilan akrab Bupati Kediri ini berjanji akan mempercepat penyaluran insentif tersebut hingga akhir tahun ini. “Penyaluran untuk insentif sedang kita rapatkan. Sejauh ini baru 50 persen yang cair. Tapi saya minta kepada Kepala Dinas Pendidikan, saya target sebelum akhir tahun ini sudah harus cair semua,” katanya.

Tak hanya berhenti di tahun ini, lanjut Mas Dhito, insentif GTT dan PTT ini akan terus dilakukan. “Tahun depan kita akan terus berlanjut program tersebut,” tuturnya.

Ditemui terpisah, Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Kabupaten Kediri, Sujud Winarko menjelaskan, bertepatan Hari Guru 25 November, insentif ini diberikan kepada 6171 GTT dan PTT Kediri. Mereka akan mendapatkan sekitar 100 ribu rupiah untuk GTT Paud, dan 200 ribu untuk GTT dan PTT di tingkat SD-SMP.

“Untuk penyaluran insentif ini kita lakukan setiap 4 bulan sekali. Kami tetap komitmen,” katanya.

Sujud menuturkan, inisiasi dan perhatian Mas Dhito terhadap GTT dan PTT ini akan terus berlanjut di tahun depan. “Inisiasi dari Mas Dhito nantinya cakupan penerima insentif ini akan diperluas. Artinya tahun depan penerima insentif ini akan semakin bertambah dengan nominal yang sama,”terangnya.

Manfaat insentif ini benar-benar dirasakan oleh guru di Kabupaten Kediri, Ika Purwitasari, Guru SD Purwotengah 2, Kecamatan Papar, berterimakasih kepada Mas Dhito karena telah memberikan insentif tersebut kepadanya.

“Alhamdulillaah sangat membantu sekali, ” terangnya saat ditemui di Kantor Dindik Kabupaten Kediri.

Dia juga berharap kedepannya, GTT dan PTT yang belum tercover program dari Mas Dhito ini akan ikut merasakan manfaatnya. “Untuk tahun depan ini diberikan juga kepada GTT yang belum dapat (insentif), ” harapnya.

Untuk diketahui, Selain insentif GTT dan PTT ini, Mas Dhito juga memberikan insentif kepada Guru Pendidikan Agama Non Formal.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network