Komnas Disabilitas, Lokomotif Perjuangan Hak Penyandang Disabilitas

Ali Masduki
Pelantikan dilaksanakan di Istana Negara Jakarta, pada Rabu (2/12/2021). (Foto: iNewsSurabaya/HO/Ali)

SURABAYA, iNews.id - Presiden Joko Widodo baru saja melantik 7 anggota komisioner Komisi Nasional Disabilitas (KND), periode 2022 – 2026. Pelantikan dilaksanakan di Istana Negara Jakarta, pada Rabu (2/12/2021). 

Ketua LIRA Disability Care, Abdul Majid, mengucapkan syukur dan sekaligus memberikan ucapan selamat kepada tujuh anggota komisioner yang baru saja dilantik oleh presiden Joko Widodo.

“Alhamdulillah, sekarang para difabel mempunyai kendaraan baru sebagai lokomotif perjuangan untuk mewujudkan penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas sesuai amanah konstitusi," katanya, Kamis (12/12/2021).

Majid yang juga seorang penyandang disabilitas sensorik/netra itu memaparkan, bahwa pembentukan KOMNAS disabilitas (KND) adalah amanah dari UU nomor 8 tahun 2016 tentang penyandang disabilitas”. 

Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network