Cara Aktivasi Pulsa Darurat dan Kontrol Pulsa XL Serta AXIS

Ali
PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) menghadirkan inovasi terbaru berupa fitur “Pulsa Darurat” dan “Kontrol Pulsa”. Foto/Ali

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Salah satu masalah yang acap kali dihadapi pelanggan adalah kehabisan pulsa secara tiba-tiba karena terpakai oleh layanan di luar paket utama. Hal itu kemudian menjadi referensi bagi XL Axiata untuk menghadirkan kenyamanan berkomunikasi melalui fitur pulsa darurat dan kontrol pulsa. 
  
Untuk terus meningkatkan pengalaman digital sekaligus memberikan layanan yang maksimal kepada pelanggan, PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) menghadirkan inovasi terbaru berupa fitur “Pulsa Darurat” dan “Kontrol Pulsa”. 

Keduanya berlaku untuk pelanggan prabayar XL dan AXIS melalui aplikasi myXL dan AXISNet. Dengan kedua fitur tersebut, kini pelanggan XL dan AXIS tetap dapat berkomunikasi saat kehabisan pulsa, juga bisa memastikan pulsanya tetap aman dari layanan-layanan di luar paket utama seperti SMS berbayar, tarif dasar internet dan SMS konten berlangganan. 

“Kami terus berupaya meningkatkan layanan bagi pelanggan melalui berbagai program, salah satunya implementasi pengalaman pelanggan (customer experience) dengan menghadirkan pengalaman digital terbaik bagi pelanggan melalui berbagai inisiatif, mulai dari memfasilitasi masukan pelanggan melalui real time Net Promoter Score (NPS) yang berguna untuk mengukur kepuasan pelanggan, hingga mendapatkan masukan untuk menghadirkan inovasi yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan pelanggan,” kata Group Head Customer Value & Experience Management XL Axiata, Mohamed Moharram.
 
Moharram menambahkan, dari masukan pelanggan, salah satu masalah yang acap mereka hadapi adalah kehabisan pulsa secara tiba-tiba. Hal itu kemudian menjadi referensi bagi XL Axiata untuk membuat fitur pulsa darurat yang dapat digunakan kapan saja dan di mana saja. 



Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network