Dalam melakukan aksinya, mereka membawa beberapa atribut antara lain sapu lidi, poster yang bertuliskan #Kamibersamakejaksaan #saveBawaslu #saveDemokrasiIndonesia. Nampak puluhan aksi masa berbaris rapi dan bergantian menyampaikan orasinya.
Sementara itu, Humas SSC, Salman, mengatakan ada tiga tuntutan dalam aksinya. Diantaranya Mendukung Kejari Surabaya untuk menyelidiki dugaan Gratifikasi yang dilakukan anggota Bawaslu Kota Surabaya.
Kedua, Usut Tuntas Kasus Gratifikasi Bawaslu Kota Surabaya dengan memanggil semua Anggota Komisioner dan Staf Bawaslu Kota Surabaya. Ketiga Wujudkan Penyelenggaraan Pemilu yang berintegritas melalui Rekrutmen yang Jujur dan Bersih dari Pungli.
"Kami berharap melalui Aksi ini, kami dapat memberikan dukungan bagi penegakan demokrasi di Indonesia, khususnya untuk terciptanya Pemilu yang berintegritas," tegasnya.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait