Hancurkan 10 Pemain Brunei Darussalam, Indonesia Jaga Peluang ke Semifinal Piala AFF 2022

Ambar Supriyanto
Timnas Indonesia menjaga peluang untuk lolos ke babak Semifinal AFF 2022 setelah berhasil mengalahkan Timnas Brunei Darussalam. Foto Okezone

Menit ke-60 giliran Ilija Spasojevic yang mencatatkan namanya di papan skor. Umpan terukur Asnawi Mangkualam berhasil diteruskan dengan Backheel Spaso dan masuk ke dalam gawang Brunei, skor 4-0 Indonesia unggul atas Brunei. Menit ke-66 Witan Sulaiman melepas tendangan keras, namun hanya mengenai tiang gawang Brunei Darussalam.

Menit ke-68 Ramadhan Sananta berhasil menambah keunggulan Indonesia memanfaatkan umpan matang Yacob Sayuri, skor 5-0 untuk Indonesia. Menit ke-86 Indonesia semakin menjauh dari kejaran Brunei Darussalam, umpan Yacob Sayuri berhasil diselesaikan dengan sempurna oleh Marc Klok. Tendangan Klok tidak mampu di bendung Hamie Nyaring, skor 6-0 untuk Indonesia.

Jelang laga berakhir tepatnya di menit ke-90+1 sundulan Yacob Sayuri berhasil menambah keunggulan Indonesia usai meneruskan umpan silang Edo Febriansyah, skor 7-0 untuk Indonesia dan sekaligus menutup akhir pertandingan untuk kemenangan Indonesia atas Brunei Darussalam.

Susunan pemain

Brunei Darussalam : Hamie Nyaring, Alinur Jufri, N. Tarif, M. Hanif Hamir, M. Shahme Suhaimi, M. Aminuddin, M. Azam Bin Mohd Idris, M. Haji Mohd Effendy, N. Bin Haji Ismail, A. Ali Rahman, H. Said.

Indonesia : Nadeo Argawinata, Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Hansamu Yama, Edo Febriansyah, Rachmat Irianto, Abimanyu, Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, Dendy Sulistyawan, Ilija Spasojevic.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network