Pesan Evan Dimas untuk Atlet PWNU supaya Bermental Juara

Ambar Supriyanto
Pesan Evan Dimas untuk Atlet PWNU supaya Bermental Juara Evan Dimas memberikan pesan menyentuh untuk atlet Porseni PWNU Jawa Timur. Foto iNewsSurabaya/ambar

Mantan anak asuh Indra Sjafri ini mengatakan, menjadi atlet tidaklah mudah. Faktanya, setiap pertandingan ada menang dan kalah. Oleh karena itu, dirinya menegaskan, setiap atlet atau pemain harus mengasah mental sejak dini, Terlebih mempunyai mental juara.

"Yang perlu disiapkan adalah mental, itu sangat penting. Kita harus memiliki mental juara dan kuat," ungkap mantan kapten timnas ini.

Di satu sisi, ia ingin melihat para atlet kontingen PWNU Jatim berjaya dan meraih prestasi terbaik di Porseni NU 2023.

"Semoga sukses dan menjadi juara. Semoga ke depan menjadi pemain yang bisa membanggakan Indonesia dan kedua orang tua," pungkas mantan kapten Timnas Indonesia U-19 tersebut.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update