Tingkatkan Pelayanan Angkutan Massal, Bus TransJatim Ditambah 10 Unit, Ini Rutenya

Arif Ardliyanto
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur memutuskan untuk menambah jumlah angkutan Bus TransJatim antar daerah Surabaya-Sidoarjo-Gresik. Foto iNewsSurabaya/ist

Lebih lanjut Gubernur Khofifah mengatakan, dari aspek keamanan, armada TRANSJATIM  ini memiliki CCTV in dan out untuk menanggulangi kejahatan di Angkutan Umum. Serta Petugas yang sudah dibekali Pendidikan pelayanan di angkutan umum.

Di segi keselamatan, terdapat spesifikasi alat penunjang yang sudah di sediakan seperti Kamera AI (Artificial Intelligence) yang berfungsi mengontrol dan mengatur kecepatan bus yang di awaki oleh pramudi, serta bisa mendeteksi dan memperingatkan pelanggaran dalam operasional.

Selanjutnya dari segi kenyamanan, armada TRANSJATIM dilengkapi pendingin ruangan atau AC (Air Conditioner) dan pewangi ruangan. Dari segi keteraturan, dengan time table yang sudah ditetapkan dan tersedia aplikasi TRANSJATIM- AJAIB di Smartphone (Playstore dan Appstore) maka penumpang akan mendapatkan kemudahan informasi terkait jadwal keberangkatan bus.

“Kemudian dari segi kesetaraan, TRANSJATIM adalah moda yang bisa di gunakan untuk semua kalangan, termasuk penumpang Difable atau kebutuhan Khusus. Dimana tersedia kursi Prioritas dan Halte Portable yang ramah kaum Difable,” kata Gubernur Khofifah.

“Dari segi keterjangkauan, tarif bus ini juga telah ditetapan yakni Rp 2.500 untuk tarif Santri, Rp 2.500 untuk tarif Pelaja dan Rp 5.000 untuk tarif Umum,” imbuhnya.

Gubernur Khofifah mengajak masyarakat untuk memanfaatkan armada TRANSJATIM ini dengan sebaik-baiknya. Dengan adanya transportasi publik ini maka kami berharap ini akan mengurai kemacetan di wilayah Perkotaan. “Dengan menggunakan transportasi publik maka kita ikut menurunkan Gas Emisi Buang dari penggunaan transportasi pribadi serta menurunkan Angka Kecelakaan Lalu Lintas Jalan di Jawa Timur,” pungkasnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network