7 Kota Miliki Desain Paling Spektakuler di Dunia

Oktavianto Prasongko
Sejumlah kota di beberapa negara justru terkenal dengan desain yang spektakuler dan membuat setiap orang terkagum-kagum.

Mexico City – Mexico
Penataan dari ibukota Mexico ini tidak kalah hebat dan unik dari kota-kota lainnya. Di Mexico City terdapat Plaza Del Ejecutivo dengan desain yang sangat mengesankan. Plaza Del Ejecutivo merupakan taman kota dengan 16 jalan dengan bertemu dititik pusat yang indah. Desain tersebut dianggap sebagai Salinan jalan-jalan yang memancar yang pernah terlihat di Palmanova, timur laut Italia, rancangan Arsitek Vincenzo Scamozzi pada tahun 1593. 

Tata kota berbentuk melingkar atau radial telah dikenal sejak jaman kuno dimana pada bagian tatanan jalan dan taman diatur secara konsentris yang saling berhubungan. Hal tersebut membuat kesan unik dan membuat daya pikat kota tersebut semakin mempesona. Apabila dilihat dari udara, bentuk Plaza Del Ejecutivo mirip dengan jarring laba-laba yang sangat keren dan estetik.     


Sejumlah kota di beberapa negara justru terkenal dengan desain yang spektakuler dan membuat setiap orang terkagum-kagum.

Florida – Amerika Serikat
Pesona desain sebuah kota juga ditampilkan oleh Florida, Amerika Serikat, yang mempunyai tata letak yang unik. Hal tersebut bisa dilihat dari Rotonda West, yang merupakan sebuah komunitas yang terletak di Charlotte Country, Florida, Amerika Serikat. Terdapat taman yang terbentang di Rotonda West yang dilengkapi dengan taman bermain, lapangan tenis dan jalan setapak. Lokasi strategis yang berdekatan dengan Teluk Meksiko membuat Rotonda West diasikkan dengan sekelilingnya dan orang dapat melabuhkan perahunya di kawasan tersebut dengan mudah. Kawasan tersebut dikembangkan oleh Cavanagh Communities, yang membelinya wilayah itu pada tahun 1969. Bila dipotret dari udara, penataan Rotonda West persis seperti lapangan udara pada Perang Dunia ke-2 yang tertata seperti roda gerobak.

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network