Direktur SDM Pelindo Terminal Petikemas Nostalgia, Berbagi Kisah Penjaga Pelabuhan dengan Siswa

Arif Ardliyanto
Direktur SDM Pelindo Terminal Petikemas Edi Priyanto Nostalgia dan Berbagi Kisah Penjaga Pelabuhan hingga Tips Pilih Jurusan. Foto iNewsSurabaya/ist

Kegiatan tersebut disambut antusias para siswa, seperti saat sesi tanya-jawab, para siswa berebut mengangkat tangan untuk menyampaikan pertanyaan. Kesempatan itu tak disia-siakan para siswa untuk curhat ihwal jurusan saat memasuki jenjang perguruan tinggi. Salah satu saran yang disampaikan Edi yakni memilih jurusan sesuai passion.

Ditemui seusai kegiatan, Edi menjelaskan kegiatan Pelindo Mengajar digelar bersamaan dengan peringatan Hari Berpikir Sedunia atau World Thingking Day. Kegiatan itu digelar Pelindo untuk memotivasi para siswa terutama siswa kelas 12 SMA sederajat.

“Agar para siswa siap menghadapi jenjang pendidikan berikutnya dan menghadapi perubahan yang akan terjadi. Mereka merupakan generasi yang akan memimpin bangsa ini. Oleh karena itu mereka dimotivasi agar tidak salah jalan,” kata Edi.


Direktur SDM Pelindo Terminal Petikemas Edi Priyanto Nostalgia dan Berbagi Kisah Penjaga Pelabuhan hingga Tips Pilih Jurusan. Foto iNewsSurabaya/ist

Generasi saat ini harus memiliki kemampuan agility atau beradaptasi dengan cepat di era digital seperti saat ini. Selain itu, Edi mendorong mereka agar mengembangkan sikap positif dalam situasi apa pun. “Jadi yang diperlukan itu agility. Bagaimana anak-anak mampu berubah beradaptasi dengan cepat, mampu belajar dengan cepat, mampu berinteraksi dengan banyak kelompok, serta mampu berprestasi dalam situasi apa pun. Jangan sampai keterbatasan itu membatasi diri untuk berprestasi,” kata Edi.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network