Sambut Ramadan, Gus-Gus Nusantara Gelar Istighosah dan Doa Bersama

Firman Rachmanudin
Sambut Ramadan, Gus-Gus Nusantara Gelar Istighosah dan Doa Bersama dan mendatangi warga. Foto iNewsSurabaya/firman

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Relawan Gus-Gus Nusantara (GGN) Jatim, Senin (27/2/2023) mendatangi warga Dusun Kedung Mulang, Kelurahan Surodinawan, Prajuritkulon, Mojokerto. Kedatangan mereka guna menyongsong bulan suci Ramadan yang tinggal menghitung hari.

Lantunan ayat suci Al-Quran, tahlil, tahmid, dan selawat yang diiringi alat musik rebana terdengar merdu. 

Para jemaah Majelis Taklim Al Ihsan di Kedung Mulang, Mojokerto, antusias mengikutinya. Alhasil, nuasana Ramadan mulai tercipta di wilayah tersebut.

Dalam momen tersebut, relawan pendukung Ganjar Pranowo ini menggelar Doa dan Istigasah untuk Tercapainya Presiden yang Amanah. 

Koordinator Gus-Gus Nusantara Jawa Timur Alwy Hasan mengatakan pihaknya berdoa akan kemakmuran masyarakat sekaligus kepemimpinan yang membawa keselamatan bagi Indonesia 

"Kami menggelar doa dan istigasah untuk keselamatan NKRI sekaligus mendoakan Pak Ganjar menjadi presiden Indonesia pada 2024," katanya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network