Kadivpas Kemenkumham Jatim Ingatkan Petugas Lapas untuk Hidup Sederhana, Ini Alasannya

Arif Ardliyanto
Kadivpas Kemenkumham Jatim Ingatkan Petugas Lapas untuk Hidup Sederhana. Foto iNewsSurabaya/ist

SIDOARJO, iNewsSurabaya.id – Kadiv Pemasyarakatan (Kadivpas) Kanwil Kemenkumham Jatim Teguh Wibowo berpesan kepada petugas lapas dan rutan agar hidup sederhana. Hal ini untuk meminimalisir penyelewengan di jajaran pemasyarakatan Jatim.

Hal itu disampaikan Teguh saat  apel pergantian regu jaga Lapas I Surabaya hari ini (2/3). Dalam apel yang berlangsung di selasar portir itu, Teguh didampingi Kalapas I Surabaya Jalu Yuswa Panjang.

“Selain mengubah mindset, petugas pemasyarakatan juga perlu menyesuaikan gaya hidup, yaitu hidup sederhana,” ujar Teguh.

Teguh berpesan kepada jajarannya agar pandai bersyukur. Menerima dengan ikhlas apa yang menjadi hak sebagai pegawai dan menghindari bergaya hidup mewah. 

“Regu pengamanan lapas menjadi orang pertama yang berhubungan langsung dengan WBP di dalam blok hunian. Jadilah pembina Pemasyarakatan untuk para Warga Binaan didalam. Jangan jadi benalu di organisasi dan pandai memosisikan diri dalam bertugas,” pesannya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network