Kereen, Ini Mobil Klasik Karya Tuksedo Studio Bali

Ali Masduki
Bambang Soesatyo mengapresiasi mobil karya Tuksedo Studio yang dibuat sepenuhnya mengunakan tangan (handmade). (Foto: MPI)

BALI, iNews.id - Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengapresiasi mobil karya Tuksedo Studio yang dibuat sepenuhnya mengunakan tangan (handmade). Tuksedo Studio Bali telah berhasil sebagai salah satu pusat produksi berbagai kendaraan klasik di Indonesia.

Mengusung 'Welcome to the place where science and art break even', kehadiran Tuksedo Studio Bali bisa menjadi jawaban bagi para pecinta kendaraan klasik untuk memiliki kendaraan klasik impiannya. 

Mereka mampu memproduksi dari nol, dari mulai menyiapkan sasis hingga body. Hasil pengerjaannya pun tidak kalah dibandingkan produk aslinya. Kesan elegannya tetap terasa, seperti memiliki kendaraan aslinya. 

Produksi mobil pertama Tuksedo Studio ini yaitu Porsche 356 A Coupe (1955-1959) dibeli oleh Sekjen IMI Ahmad Sahroni. Mobil sport klasik itu dibangun dalam jangka waktu kurang lebih satu tahun. 

"Semuanya dikerjakan secara handmade oleh anak bangsa," ujar Bamsoet usai launching mobil Porsche 356 A Coupe (1955-1959) karya anak-anak muda seniman Bali yang tergabung di Tuksedo Studio Gianyar Bali, Selasa (28/12/21).

Bamsoet sendiri memesan Mercedes Benz 300 SL Gullwing (1954-1957) dan Porsche 550 Spyder (1953-1956) yang diperkirakan akan selesai bulan April 2022 tahun depan.

Editor : Ali Masduki

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network