SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Pelaksanaan Jumat Agung dan Perayaan Paskah berjalan dengan aman. Polrestabes Surabaya melakukan pengamanan di sejumlah gereja yang berada di wilayah Kota Pahlawan.
Tercatat ada 241 gereja yang dilakukan pengamanan oleh Polrestabes Surabaya. Pengamanan dan Penjagaan dilaksanakan sebelum prosesi Jumat Agung.
Kapolrestabes Surabaya Polda Jatim, Kombes Pol Pasma Royce melalui Kasi Humas AKP Haryoko Widhi menyebutkan, sebanyak 896 personel kepolisian dikerahkan untuk melaksanakan pengamanan ibadah Jumat Agung hingga perayaan Paskah pada Minggu (9/4/2023) mendatang.
Petugas melaksanakan pengamanan secara stasioner dan mobile. "Ada anggota yang berjaga di gereja atau tempat ibadah dan juga perkuatan anggota yang patroli keliling," katanya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait