Wali Kota Eri Cahyadi juga mengungkapkan alasan membentuk koordinator Kader Surabaya Hebat pada setiap bidang. Sebab, menurutnya, di Kota Surabaya ini tidak ada orang yang paling hebat dan semuanya pasti memiliki kelebihan dan kekurangan.
"Ini menunjukkan bahwa di Surabaya tidak ada orang yang paling hebat, tidak ada orang yang paling sempurna. Pada setiap manusia pasti ada kelebihan dan kekurangan," tuturnya.
Sebagai diketahui, saat ini terdapat sekitar 27.540 Kader Surabaya Hebat di Kota Pahlawan. KSH merupakan kepanjangan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya di tingkat RT/RW hingga kelurahan yang memiliki tugas cukup beragam. Mulai dari membantu menangani stunting, bayi gizi buruk, lansia, hingga menjadi fasilitator lingkungan dan kesehatan bagi warga sekitarnya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait