Gelar Rakerda, Sahabat Ganjar Se Jawa Timur Bantu Produk UMKM DPC

tim
Sahabat Ganjar se Jawa Timur (Jatim) menggelar rapat kerja daerah (rakerda) di Foresta Inn, Tretes Prigen Pasuruan.  (Foto: MPI)

SURABAYA, iNews.id - Sahabat Ganjar se Jawa Timur (Jatim) menggelar rapat kerja daerah (rakerda) di Foresta Inn, Tretes Prigen Pasuruan pada Sabtu (15/2/2022). Pada Rakerda ini dihadiri oleh DPW dan DPC Sahabat Ganjar se Jatim.

Pada kegiatan rakerda kali ini, dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan mars Sahabat Ganjar. Tidak lupa membacakan doa, agar acara berjalan lancar. Pada Rakerda kali ini, Sahabat Ganjar juga melakukan bertukar pikiran untuk produk-produk UMKM dari masing-masing DPC.

Wakil Ketua DPW Sahabat Ganjar Jatim, Franky Chandra, yang hadir dalam Rakerda mengatakan ini bukti solidaritas relawan Sahabat Ganjar.

“Semoga dengan Rakerda ini dapat membangun kerja sama yang baik antar relawan, terima kasih untuk para relawan yang sudah menyempatkan untuk hadir. Rakerda ini juga sekaligus ajang silatuhrahmi antar relawan,” ujar Franky Chandra.

Selain kegiatan rakerda, DPC Sahabat Ganjar se-Jawa Timur memperkenalkan dan sekaligus bertukar pikiran terkait produk UMKM yang dimiliki oleh para relawan. Banyak pesan yang bisa didapatkan dalam acara kali ini.

Ketika acara rakerda ini berlangsung, Ussy Asy’ari selaku perwakilan DPC Sahabat Ganjar Kabupaten Pasuruan menambahkan, para relawan memiliki UMKM masing-masing dan banyak berbagai macam produk yang sudah diperjual belikan.

“Adanya Rakerda bisa memberikan informasi mengenai serta cara memasarkan produk secara digital, ini yang kami harapkan agar produk-produk yang mereka jual belikan dapat dikenal luas oleh masyarakat. Semoga dengan adanya ini bisa membantu mereka para UMKM dari DPC Sahabat Ganjar Jawa Timur,” ujar Ussy Asy’ari.

Sahabat Ganjar tidak lupa acara Rakerda yang diadakan ini selalu menerapkan protokol kesehatan dengan tetap menjaga jarak, menggunakan masker dan sering mencuci tangan.

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network