Ingat 31 Juli 2023, Gawe Besar Hari Anak di Alun-Alun Kota Surabaya, Pesertanya Capai 2.500 Siswa

Arif Ardliyanto
Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya bakal menggelar peringatan Hari Anak Nasional tanggal 31 Juli 2023. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Hari Anak Nasional (HAN) tahun 2023 diperingati berbeda di Kota Surabaya. Ada sekitar 2.500 anak yang bakal terlibat dalam peringatan HAN di Alun-Alun Kota Surabaya, 31 Juli 2023.

Sesuai rencana, kegiatan ini akan dimulai pukul 06.30 WIB yang dipusatkan di kompleks Balai Pemuda atau Alun-alun Surabaya.

Ketua Forum Anak Surabaya (FAS), Neerzara Syarifah Alfarizi mengatakan, pada puncak Peringatan HAN 2023, akan diadakan operet atau teater penampilan suara anak Indonesia tingkat Kota Surabaya.

"Suara anak itu yang menyusun adalah anak-anak di seluruh Kota Surabaya. Dan Forum Anak Surabaya di sini, berperan mengumpulkan suara-suara itu hingga menjadi 13 suara anak Indonesia di Surabaya," katanya. 

Bunda PAUD Kota Surabaya, Rini Indriyani mengatakan, penyelenggaraan Hari Anak Nasional Tahun 2023, merupakan peringatan ke-39 berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 44 Tahun 1984 yang disahkan pada tanggal 19 Juli 1984.

"Jadi penyelenggaraan momentum ini sebagai bentuk penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa," kata Rini Indriyani dalam konferensi pers di Graha Bunda PAUD, Jalan Pawiyatan Surabaya (27/7/2023).

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network