Buntut Kericuhan Pertandingan Bola di Sampang, Polisi Periksa Wasit

Diwan Mohammad Zahri
Pertandingan sepak bola di Sampang Ricuh. Foto iNewsSurabaya/diwan

SAMPANG, iNewsSurabaya.id - Penyelidikan kasus dugaan pemukulan Sekertaris Desa (Sekdes) Daleman kepada warganya bernama Agus terus berlanjut. Saat ini kasus yang di tangani Penyidik  Satreskrim Polres Sampang memeriksa Turhan selaku wasit pertandingan sepak bola. 

Pemeriksaan wasit di ruangan Unit IV Tipidter itu berjalan selama dua jam adapun Polisi mencecar 15 pertanyaan kepada saksi seputar peristiwa kericuhan hingga pemukulan . 

Kanit IV Tipidter Polres Sampang, Ipda Muammar Amin, menyampaikan, penyelidikan ini terus berlanjut. Penyidik juga akan memeriksa saksi dari terlapor. 

"Wasit sudah diperiksa, dia sebagi saksi namun bukan saksi dari pelapor maupun saksi dari terlapor," ungkapnya. Selasa (19/9/2023)

Polisi menegaskan, Penyidik akan melakukan pemeriksaan dua saksi dari terlapor pada pekan depan, selanjutnya polisi akan segera menggelar perkara dalam kasus dugaan pemukulan ini. 

"Terlapor mengajukan dua saksi dan penyidik akan memeriksanya pekan datang, tahapa selanjutnya adalah gelar perkara," Pungkasnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network