Susatyo menambahkan, jalan-jalan di sekitar lokasi debat atau di depan KPU RI akan dilakukan sterilisasi atau rekayasa jalan, sehingga arus lalu lintas di lokasi acara diharapkan lancar.
Petugas pengamanan pun akan melakukan sterilisasi kawasan Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat akan dilakukan sejak Selasa (12/12/2023) pukul 16.00 WIB atau beberapa jam jelang debat perdana dimulai.
"Kegiatan Debat ini salah satu dari Tahapan Pemilu sehingga harus kami Amankan agar kegiatan berjalan dengan aman dan lancar. Dalam pelaksanaan pengamanan, kami tekankan kepada seluruh Anggota agar dilaksanakan dengan Humanis," ucap Susatyo.
Susatyo mengimbau kepada masyarakat yang akan melintas di sekitar KPU RI sore nanti untuk mencari jalan alternatif lain dikarenakan adanya rekayasa lalu lintas di sekitaran KPU RI.
"Kami juga menghimbau kepada simpatisan dan para pendukung Paslon yang akan mengikuti prosesi debat calon presiden (Capres) untuk bersama - sama menjaga keamanan dan ketertiban. Kami akan jaga dan kawal sepenuhnya," pungkasnya.
Sebagai informasi, debat paslon Capres-Cawapres akan diadakan sebanyak 5 kali, yang dimulai pada (12/12/2023) dengan tema Pemerintahan, Hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait