Perlu diketahui, Sustainable Development Goals (SDGs) adalah seruan dan aksi global untuk meminta stakeholders dunia segera bertindak mengakhiri kemiskinan sambil meningkatkan kesehatan dan pendidikan, mengurangi kesenjangan, dan mengatasi perubahan iklim.
ISDA memberikan apresiasi kepada dunia usaha dan lembaga/organisasi non pemerintah yang dinilai berperan aktif dan berkontribusi terhadap pencapaian SDGs, melalui aktivitas-aktivitas dalam pencapaian SDG, oleh karenanya sama seperti CSR diperlukan juga sebuah apresiasi dalam bentuk penyelenggaraan Indonesia SDGs Award (ISDA).
Corporate Forum for CSR Development (CFCD) menjadi salah satu lembaga yang fokus untuk meningkatkan SDGs di Indonesia yang dibuktikan dengan kembali menyelenggarakan Anugerah Indonesia CSR Award (ICA) dan Indonesia SDGs Award (ISDA) 2023 yang dilaksanakan pada awal Desember.
CFCD ingin memiliki kontribusi positif melalui kegiatan tersebut yang sejalan dengan perkembangan dunia di atas isu-isu keberlanjutan, menyebarkan pengetahuan, pemahaman, paradigma, konsep dan Praktek Bisnis dalam kaitannya dengan pembangunan berkelanjutan (sustainable development).
Anugerah ICA dan ISDA diikuti beberapa Perusahaan BUMN, Swasta dan lembaga penggiat CSR di Indonesia serta perseorangan. Pada tahun ini peserta ICA untuk korporat/Institusi terdiri dari 32 Perusahaan dan, sedangkan untuk peserta ISDA terdiri dari 101 Perusahaan.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait