SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Komunitas Kreasi Pemuda Tanpa Batas Surabaya bersama Surabaya Gamers Mobile menggelar turnamen Unlimited Youth Creation Championship di salah satu hotel di Surabaya. Event ini mengusung tema esport tournament dengan game Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).
Yaitu game bergenre multiplayer online battle arena (MOBA) yang dimainkan secara tim terdiri dari 5 pemain melawan tim lainnya, 5 vs 5. Game keluaran Moonton ini semenjak rilisnya pada tahun 2016 lalu semakin tahun semakin naik popularitasnya terutama di kalangan anak muda. Game MLBB telah mengukuhkan dirinya sebagai fenomena global dalam dunia esport, khususnya di Indonesia.
Turnamen dibuka untuk 64 slot tim. Dimana personil peserta mencapai jumlah lebih daripada 375 orang dikarenakan kebanyakan para tim membawa pemain cadangan. Permainan antar 64 tim tersebut dibagi menjadi 4 sesi. Meskipun acara dihadiri oleh sekian banyak orang, namun tim dari Kreasi Pemuda Tanpa Batas dapat mengatur jalannya acara dengan sangat baik.
Registrasi para peserta dilaksanakan di lantai LG dengan memanfaatkan area outdoor di hotel sebagai ruang tunggu. Dimana tim hotel menyediakan stan makanan ringan dan minuman untuk para peserta menunggu giliran berlaga di turnamen. Turnamen digelar di meeting area yang berada di lantai M.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait
