Polisi Tangkap Pria yang Ancam Tembak Anies Baswedan, Ganjar : Terima Kasih

Lukman Hakim
Ganjar Pranowo. Foto iNewsSurabaya/ist

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo menyampaikan terima kasih pada polisi atas penangkapan terduga pemilik akun TikTok yang mengancam menembak capres nomor urut 1, Anies Baswedan. 

”Terima kasih aparat penegak hukum bergerak cepat agar demokrasi berjalan dengan baik," kata Ganjar usai hadir dalam Konsolidasi di Gedung Internatio TPD Ganjar-Mahfud Jatim, Surabaya, Sabtu (13/1/2024).

Menurut Ganjar, penangkapan tersebut menjadi bukti penegakan demokrasi. Selain itu, penindakan hukum tersebut menjadi langkah agar tindakan serupa tidak terjadi pada capres lain. “Agar demokrasi berjalan dengan baik. Tidak ada yang melakukan intimidasi,” katanya.

Lebih jauh Ganjar meminta kader parpol pengusung dan relawan di lapangan melawan intimidasi dari oknum aparat. “Ada yang lapor, Pak Ganjar, sudah ada yang telepon kami. Intimidasi harus kita lawan,” katanya. 

Ganjar juga menggenjot semangat para kader parpol serta relawan untuk tidak berhenti bergerak. Dia juga menekankan semua pendukung agar tidak gentar menghadapi intimidasi. “Kita akan urus itu, jika ada tekanan-tekanan intimidasi. Kami siapkan tim urus itu di TKN dan TKD,” kata dia.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network