Graha Agung Kencana Group Tanam 1000 Bibit Mangrove di Pamurbaya

Ali Masduki

NURHADI, CEO Graha Agung Kencana Group mengawali aksi penanaman bibit mangrove di area tambak depan perumahan Wisata Semanggi Mangrove, kawasan Pantai Timur Surabaya (Pamurbaya), Wonorejo, Rungkut, Surabaya, Jawa Timur, Minggu (21/1/2024).

Kegiatan penanaman mangrove dengan tajuk event “Be The Hero To Save Environment In Surabaya” tersebut bertujuan untuk menciptakan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan dan kelestarian ekosistem mangrove di Wonorejo.

CEO Graha Agung Kencana Group Nurhadi mengatakan, kegiatan penanaman mangrove program Corporate Social Responsibility (CSR) Graha Agung Kencana Group. Hal itu sebagai bentuk pelestarian dan kepedulian terhadap lingkungan.

"Ini merupakan bentuk CSR kami. Kegiatan ini sudah rutin dilakukan dan berikutnya kami akan melakukan penanaman mangrove lagi dengan komunitas yang lain," kata Nurhadi di sela penanaman mangrove di area perumahan Wisata Semanggi, Wonorejo, Surabaya, Minggu (21/1/2024).

Direktur kreatif Graha Agung Kencana Group Nabilah Kusuma H. menjelaskan kali ini pihaknya menanam 1000 bibit mangrove, baik di titik kering maupun basah.

"Tema kegiatan kali ini yaitu "Be The Hero To Save Environment in Surabaya" dan fokusnya mengajak anak-anak muda karena mereka yang nantinya akan bertanggung jawab merawat lingkungan," ujarnya.

Penanaman mangrove ini sekaligus juga sebagai upaya pencegahan banjir di Kota Surabaya. Seperti diketahui tanaman mangrove berperan sebagai penghalang alami dari erosi dan gelombang pasang.

Menariknya, di setiap pohon yang ditanam juga terdapat barcode yang bisa dipindai. "Di sini di masing-masing tanaman Ada nama Dan barcode-nya. Nanti dari barcode ini kita bisa memantau update dari mangrove yang kita tanam, bagaimana kondisinya, berapa tingginya," jelasnya.

Kadek Shinta Narayani Duta Pariwisata Jatim 2023 menambahkan Ia bersyukur bisa mendapat kesempatan menanam langsung pohon mangrove. 

"Seru sekali. Kami berterima kasih ke Graha Agung Kencana Group bisa mendapatkan pengalaman seperti ini. Hal ini juga mendukung pariwisata berkelanjutan yang sedang gencar dijalankan pemerintah," ucapnya.

Ia juga tertarik dengan adanya barcode di papan nama tanaman yang Ia tanam. "Kita bisa pantau terus bjbit yang kita tanam. Ini merupakan kontribusi terhadap lingkungan agar Surabaya tetap hijau," pungkasnya.

Penanaman mangrove di lingkungan mangrove Wonorejo yang di inisiasi oleh pengembang properti ini dilakukan bekerjasama dengan Pemkot Surabaya, FK3I, Rotary, Duta Pariwisata Jatim, Cak dan Ning Surabaya, Putri Indonesia Jawa Timur dan lain-lain.

Sebagaimana diketahui, mangrove memainkan peran penting dalam menjaga ekosistem pantai dan melindungi garis pantai dari erosi. Mangrove juga berfungsi sebagai habitat penting bagi berbagai jenis hewan laut dan berkontribusi pada kesehatan keseluruhan laut.

Sedangkan Mangrove Wonorejo sebagai area ekowisata merupakan wilayah konservasi Hutan Bakau memiliki luas sekitar 200 hektar yang berlokasi di Surabaya Timur.

Ekowisata Mangrove Wonorejo sudah dipastikan memiliki fungsi yang sangat penting untuk kota Surabaya, karena secara geografis dan ekologis memiliki banyak manfaat.

Fungsi dari mangrove tersebut adalah untuk mencegah ancaman adanya intrusi air laut, selain itu Mangrove dijadikan sebagai rumah bagi ratusan burung yang bermigrasi. Area Mangrove Wonorejo selain memiliki keindahan alam, juga terdapat area jogging sepanjang sekitar 1 km.

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network