Edi lebih lanjut merinci bahwa generasi muda memberikan peran sebagai fasilitator untuk memberikan informasi tentang manfaat aktivitas fisik, keamanan berkendara, dan pentingnya mempertahankan kesehatan.
“Kegiatan yang dilakukan saat Car Free Day sendiri menciptakan lingkungan yang mendukung promosi gaya hidup sehat dan aktif. Keterlibatan generasi muda dalam kampanye keselamatan dan kesehatan pada Car Free Day dapat menjadi cara yang efektif untuk menyampaikan pesan-pesan penting kepada masyarakat sekitar" kata Edi
Aksi peduli K3 diawali dengan kegiatan senam pagi bersama. Kegiatan berlangsung penuh semangat sehingga membuat acara ini berhasil menjadi sorotan. Setelah senam selesai, para peserta mendapatkan minuman dan pemeriksaan kesehatan gratis. Sembari mengantri pemeriksaan kesehatan, para peserta diberikan sosialisasi terkait K3 dan kuis berhadiah.
Kampanye K3 juga dilakukan melalui kegiatan safety campaign secara berkeliling dengan membawa poster K3 dan peserta akan bergantian menyerukan jargon serta memperagakan implementasi K3 yang baik dan benar dalam kehidupan sehari-hari. Kampanye ini diikuti oleh masyarakat, perusahaan, dan delegasi mahasiswa.
“Kami selaku delegasi mahasiswa K3 Unair sangat senang dilibatkan di acara seperti ini. Saya berharap dengan adanya kampanye ini masyarakat bisa lebih mengenal dan peduli mengenai penerapan K3, tidak hanya di tempat kerja tapi di setiap aktivitas sehari-hari” ungkap Daffa, seorang mahasiswa dari Unair.
“Harapan saya Dewan K3 Jatim bisa lebih sering untuk mengadakan event seperti ini untuk tes kesehatan gratis dan sosialisasi K3 secara berkala di masyarakat agar lebih mengenal K3, karena saya sendiri selama ini baru mengetahui apa itu K3 dan material-material yang berbahaya setelah ada event ini” jelas Farandi, warga Surabaya yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Aksi Peduli K3 yang diadakan di Car Free Day Taman Bungkul berhasil menciptakan momentum positif dalam meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam penerapan K3 baik dalam lingkungan kerja maupun kehidupan sehari-hari.
“Dengan semangat yang tinggi dari partisipan, diharapkan upaya ini dapat berlanjut ke tingkat implementasi di tempat kerja dan menjadi dasar bagi budaya keselamatan yang lebih baik di masa depan. Aksi Peduli K3 bukan hanya sebuah acara, melainkan langkah bersama menuju lingkungan kerja yang lebih aman dan sehat” pungkas Edi Priyanto.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait