SIDOARJO, iNews.id - Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut (Puspenerbal), Laksda TNI Edwin menegaskan bahwa kemampuan dasar seorang prajurit tidak dapat ditinggalkan begitu saja.
Kemampuan prajurit, lanjutnya, harus terus menerus di asah dan dipertajam untuk menghadapi tantangan tugas kedepan.
“Setiap pelaksanaan latihan kita mempunyai target guna mengetahui perkembangan peningkatan kemampuan diri sendiri," tegasnya disela latihan menembak di lapangan tembak Lanudal Juanda, Sedati Kabupaten Sidoarjo, Jumat (11/2/2022).
Dalam latihan ini, sejumlah perwira seperti Wadan Puspenerbal Laksma TNI Bayu Alisyahbana, para pejabat utama Puspenerbal dan GM Angkasa Pura II Laksma TNI Sisyani Jafar juga terlibat.
Sebelum pelaksanaan menembak, para peserta mengikuti safety brieifing yang disampaikan oleh pelatih atau instruktur.
Edwin menuturkan, dalam menembak, yang diutamakan adalah keselamatan dan keamanan. "Yang harus diperhatikan yakni posisi senjata, laras senjata tidak ada yang kesamping kiri atau kanan, tetap harus lurus ke depan dan tiap pergantian menembak, senjata harus dalam keadaan terkunci dan selalu perhatikan aba-aba," jelasnya
Dengan menggunakan pistol jenis STI dan CZ, Komandan Puspenerbal melaksanakan latihan menembak. Kegiatan latihan ini bertujuan untuk melatih dan mengasah kemampuan menembak, baik untuk persiapan Lomba Menembak tingkat satuan maupun di luar Satuan.
Dalam latihan menembak tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait