Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat bahwa pada tahun 2022, jumlah koperasi aktif mencapai 130.354 unit dengan volume usaha mencapai Rp197,88 triliun. Dengan dorongan kolaborasi semacam ini, pertumbuhan ini diprediksi akan terus meningkat seiring dengan pertumbuhan ekonomi Indonesia.
"Saat koperasi berkembang, ekosistem keuangan digital juga akan ikut tumbuh," ujar Didin dengan harapan bahwa melalui kolaborasi ini, LinKita dapat terus berkontribusi dalam mengakselerasi transformasi digital di Indonesia.
Hingga kuartal pertama tahun 2024, aplikasi LinKita telah diunduh lebih dari 50 ribu pelanggan, menandai adopsi yang pesat seiring dengan penambahan fitur dan fasilitas yang disediakan untuk kenyamanan pengguna. Aplikasi ini tersedia untuk diunduh di Playstore dan App Store, membawa kemudahan layanan keuangan digital tepat di ujung jari pengguna.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait