Presiden Jokowi Sanjungan Timnas Indonesia U-23, Ngaku Masih Ngantuk, Begini Pernyataannya

Arif Ardliyanto
Presiden Jokowi menonton pertandingan Timnas Indonesia U-23. Foto iNewsSurabaya/Okezone

JAKARTA, iNewsSurabaya.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memuji Timnas Indonesia U-23 atas penampilan gemilang mereka yang membawa ke perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Dalam keterangannya, Presiden Jokowi menyatakan keyakinannya pada kemampuan Timnas Indonesia U-23 dalam pertandingan melawan Timnas Yordania U-23

Meskipun terjaga hingga dini hari untuk menonton pertandingan, Presiden Jokowi tetap bersemangat dan mengaku terkesan dengan performa timnas.

Jokowi mengaku menonton saat Timnas Indonesia U-23 berhasil menang telak 4-1 atas Yordania. Bahkan, dirinya mengaku masih terkantuk-kantuk usai menonton laga yang berlangsung hingga dini hari itu.

"Kemarin sore kan sudah saya sampaikan, kita berdoa bersama sama agar terjadi gol yang sebanyak-banyaknya dan juga jangan sampai ada kartu merah, ya semuanya dikabulkan Allah SWT. Masih ngantuk saya ini juga," kata Presiden Jokowi dalam keterangannya yang ditayangkan YouTube Sekretariat Presiden, Senin (22/4/2024).

Jokowi pun menyambut baik kemenangan Timnas Indonesia U-23 dengan skor 4-1 atas Yordania. Dirinya memuji taktik dan permainan skuad Garuda Muda yang dinilai sangat baik.

"Jadi ya dapat empat gol lah kita, bagus, dan mainnya sangat cantik, sangat bagus, sangat rapi, sangat membangun strategi untuk menuju ke gawang untuk gol, saya kira juga kelihatan," ungkap Presiden Jokowi.

Timnas Indonesia U-23 membuka keunggulan lewat sepakan penalti Marselino Ferdinan di menit ke-22. Sebelum turun minum, Garuda Muda menggandakan keunggulan lewat gol cantik Witan Sulaeman pada menit ke-42 yang lahir berkat kerja sama Marselino Ferdinan.

Di babak kedua, Timnas Indonesia U-23 semakin menancapkan kuku ke pertahanan Yordania U-23. Hasilnya, pada menit ke-70, Marselino Ferdinan mencetak gol cantik dan berkelas usai menerima umpan Witan Sulaeman. Skor berubah 3-0.

Yordania U-23 sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3 melalui gol bunuh diri Justin Hubner di menit ke-79. Namun, Timnas Indonesia U-23 berhasil kembali memperbesar keunggulan menjadi 4-1 melalui gol sundulan Komang Teguh di menit ke-86 yang memanfaatkan lemparan jarak jauh Pratama Arhan.

Skor 4-1 bertahan hingga laga berakhir sekaligus menandai kemenangan Indonesia atas Yordania. Dengan tambahan poin sempurna, Timnas Indonesia U-23 finis sebagai runner-up Grup A dengan 6 poin, di bawah Qatar.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network