JOMBANG, iNewsSurabaya.id - Musim haji tahun ini, sebanyak 88 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Jombang mengajukan cuti untuk menunaikan ibadah haji. Dari jumlah tersebut, dua di antaranya merupakan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), yang sudah mengantongi izin dari Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Jombang.
Kepala BKPSDM Kabupaten Jombang, Bambang Suntowo, menyampaikan bahwa dari 88 PNS yang berangkat, terdiri atas 7 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan 81 PNS. “Ya, benar total ada 88 yang cuti haji. Dengan rincian 7 PPPK dan 81 PNS,” ujarnya pada Selasa (28/5/2024).
Dua kepala OPD yang turut serta dalam ibadah haji tahun ini adalah Kepala Bapedda, Danang Praptoko, dan Inspektur Jombang, Abdul Madjid Nindiyagung. "Sementara sampai hari ini ada dua kepala OPD yang berangkat," kata Bambang.
Menurut Bambang, pengajuan cuti haji ini merupakan hal yang rutin setiap tahunnya. Pemerintah memberikan dukungan penuh kepada pegawai yang ingin menjalankan ibadah haji, mengingat haji adalah salah satu rukun Islam. Proses perizinan dimulai dari masing-masing pimpinan instansi, lalu diteruskan ke BKPSDM. Untuk eselon II setingkat kepala perangkat daerah, izin dilakukan langsung ke pejabat pembina kepegawaian (PPK) dalam hal ini adalah Pj Bupati Jombang melalui Sekdakab Jombang.
Meskipun banyak pegawai yang cuti, Bambang memastikan layanan pemerintah kepada masyarakat tetap berlangsung lancar. “Koordinasi antarpegawai yang akan beribadah dengan pelaksana pengganti sementara sangat penting. Nanti akan ditunjuk Plh (pelaksana harian) oleh Pak Pj Bupati. Plh-nya bisa dari sekretaris atau yang lain. Namun, sampai saat ini penugasan belum turun,” jelasnya.
Selain pegawai negeri, sebanyak 1.174 calon jemaah haji dari Jombang juga telah berangkat ke Asrama Haji Embarkasi Surabaya (AHES) Sukolilo pada Senin (27/5/2024). Mereka terbagi dalam empat kloter, yakni kloter 61, 62, 63, dan 64, dan sesuai jadwal akan berangkat ke tanah suci pada hari ini, Selasa (28/5/2024).
Keberangkatan para pegawai negeri ini menambah semaraknya musim haji tahun ini, menunjukkan semangat dan komitmen spiritual yang tinggi di kalangan aparatur sipil negara Kabupaten Jombang.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait