SMA IPIEMS Surabaya Gelar Aksi Lados, Ajang Kreativitas dan Bakat Siswa yang Dinanti, Begini Serunya

Arif Ardliyanto
SMA IPIEMS Surabaya Gelar Aksi Lados, Ajang Kreativitas dan Bakat yang Dinanti banyak siswa. Foto iNewsSurabaya/arif

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - SMA IPIEMS Surabaya kembali menggelar acara tahunan Aksi Lados, sebuah event yang bertujuan untuk melihat dan mengembangkan bakat serta kreativitas siswa dalam berbagai bidang mulai dari seni, olahraga, hingga olah pikir

Acara ini mengusung tema "Show Your Talent and Be The Star!", yang diikuti oleh seluruh siswa kelas X dan XI, dan terbagi dalam 12 rombel (rombongan belajar).

"Ada sekitar 11 cabang perlombaan yang dipertandingkan dalam Aksi Lados tahun ini," kata Armita Hildan Haniyah S.Pd., Ketua Pelaksana Aksi Lados 2024. 


SMA IPIEMS Surabaya Gelar Aksi Lados, Ajang Kreativitas dan Bakat yang Dinanti banyak siswa. Foto iNewsSurabaya/arif

Untuk cabang olahraga, siswa berkompetisi dalam senam kreasi, futsal, dan gobak sodor, serta e-sport. Untuk bidang seni, ada lomba pembuatan poster digital, stand-up komedi, dan cosplay daur ulang. Sementara itu, dalam bidang olah pikir, terdapat ISC atau IPIEMS Smart Competition.

"Acara kita kemas menarik, kami ingin siswa enjoy dan menikmati acara ini," ujarnya. 

Armita menjelaskan, tujuan utama dari event ini adalah untuk mendorong siswa memunculkan ide-ide kreatif dan semangat berkompetisi, serta menjunjung tinggi nilai sportivitas. "Kita bisa melihat bagaimana minat dan bakat siswa SMA IPIEMS ini berkembang," ujarnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network