Pimpinan Angkatan Laut Korea Selatan Mendarat di Pangkalan Udara Angkatan Laut Juanda

Ali Masduki

SURABAYA, iNews.id - Chief of Naval Operation Republic of Korea Navy (Kasal Korea Selatan/Korsel) Admiral Kim Jung-Soo, mendarat di Pangkalan Udara Angkatan Laut Juanda dengan menggunakan pesawat CN-235 milik TNI Angkatan Laut, Selasa (22/2/2022).

Sampainya di Juanda Kim Jung-Soo menerima laporan dari Komandan Lanudal Juanda Kolonel Laut (P) Muhammad tohir. Kemudian disambut oleh pejabat utama Puspenerbal, diantaranya Dirrenbang Puspenerbal dan Dirosp Puspenerbal, serta Komandan KRI Malahayati mewakili Panglima Armada 2 Surabaya.

Tidak ketinggalan, enam Pesud Bonanza G-36 Skuadron 200 Puspenerbal turut memberikan sambutan dengan menari-nari di langit Juanda. 

Kehadiran orang nomor satu di Angkatan Laut Korea Selatan di Indonesia tersebut dalam rangka mempererat hubungan bilateral antar kedua Angkatan Laut. 

Sebelumnya Kim Jung-Soo telah berkunjung ke Markas Besar TNI Angkatan Laut Cilangkap Jakarta untuk menemui Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono.

Rencananya di Surabaya Kim Jung-Soo akan melaksanakan kunjungan ke Armada 2 Surabaya dan dilanjut ke PT.PAL Surabaya.

(Foto: Dispen Puspenerbal)

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network