Ribuan Pecinta Kopi dan Motor Padati Festival Kopi Jalanan di Surabaya, Antusiasme Warga Meledak!

Trisna Eka Adhitya
Ribuan Pecinta Kopi dan Motor Padati Festival Kopi Jalanan Vol. 2 di Surabaya. Foto iNewsSurabaya/trisna

SURABAYA, iNewsSurabaya.id - Selama tiga hari terakhir, Plaza Internatio di kawasan Kota Lama Surabaya menjadi lautan manusia. Ribuan pecinta kopi dan penggemar motor dari berbagai penjuru berkumpul dalam Festival Kopi Jalanan Vol. 2, sebuah ajang unik yang memadukan kecintaan pada kopi dan semangat berbagi inspirasi. 

Dalam festival yang digagas oleh Komunitas Ini Indonesia, lebih dari 17.000 pengunjung berbondong-bondong menikmati pengalaman ngopi yang tidak biasa. 

"Kami sangat bangga dengan antusiasme warga Surabaya dan sekitarnya. Festival ini berhasil menarik lebih dari 17.000 pengunjung selama tiga hari," ujar Dani Ndolops Maulana, Founder Komunitas Ini Indonesia, dengan penuh rasa syukur pada Senin (2/9/2024).

Festival ini tidak hanya menampilkan beragam kopi terbaik dari 17 tenant kopi jalanan yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia, tetapi juga menghadirkan suasana Kota Lama yang kental dengan nuansa sejarah. Pengunjung benar-benar dimanjakan dengan paduan aroma kopi dan keindahan arsitektur klasik.

Salah satu acara yang paling mencuri perhatian adalah Kopiride (Kopi, Sharing & Riding), sebuah kegiatan riding bersama yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi. Dengan start dari Balai Kota hingga berakhir di Kota Lama, lebih dari 1000 riders dari berbagai komunitas motor ikut serta, menciptakan pemandangan yang spektakuler di jalanan Surabaya. 

"Kopiride adalah cara kami untuk merayakan semangat kebersamaan dan kreativitas anak muda Surabaya," ujar Eri Cahyadi, yang tampak menikmati setiap detiknya.

Tak hanya riding, acara juga dilanjutkan dengan sesi Ngopirasi (Ngopi Sambil Berbagi Inspirasi) yang diisi oleh tokoh-tokoh berpengaruh seperti Dani Ndolops Maulana, Eri Cahyadi, Ketua Kadin Surabaya Ali Affandi, Deputi SNL Suryan Mustafa, Leto Manasi Ride, dan Cak Bhabin Suroboyo Aipda Sugeng dari Polsek Bubutan. Sesi ini tidak hanya memberikan wawasan, tetapi juga membakar semangat para pemuda untuk terus berkarya dan berinovasi.

"Festival Kopi Jalanan ini adalah bukti nyata bahwa ekonomi kreatif bisa menjadi motor penggerak bagi anak muda. Kami akan terus mendukung kegiatan-kegiatan positif seperti ini," tegas Eri Cahyadi.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network