Ngopi di Cafe Kaki Gunung Anjasmoro, Pengunjung di Sambut Instalasi Plastik

Ali Masduki
Pengunjung cafe berfoto di gerbang cafe yang terbuat dari susunan botol plastik. (Foto: Dok Ecoton)

JOMBANG, iNews.id - Ada pemandangan menarik di kaki Gunung Anjasmoro, Wonosalam, Jombang Jawa Timur. Tepatnya di Kedai Tanah Senja. 

Kedai yang terkenal dengan ramah lingkungan tersebut memberikan nilai tambah bagi pengunjungnya. Saat akan masuk kedai, pengunjung disambut dengan instalasi berbentuk gerbang yang terbuat dari kumpulan botol plastik.

Karya instalasi platik yang dikumpulkan dari sungai setempat tersebut merupakan salah satu cara Yayasan Ecoton guna mengedukasi bahaya plastik sekali pakai.

Selain pintu masuk yang terbuat dari platik, Ecoton juga memperlihatkan kandungan mikroplastik yang mencemari sungai lewat tampilan layar komputer. Pengunjung bisa mempraktekkan sendiri cara melihat menggunakan alat khusus yang dipajang di cafe

Koordinator Pameran Plastik Brantas XOXO, Kholid Basyaiban mengatakan, Wonosalam dipilih menjadi tempat pameran, karena terdapat di wilayah Wonosalam ini adalan wilayah Hulu Sungai Brantas. 

"Nantinya air yang mengalir dari kawasan hulu akan mengalir ke Sungai Brantas. Maka penting untuk melakukan edukasi kepada masyarakat dan pengunjung di wilayah Wonosalam," terangnya, Kamis (03/3).

Sementara itu, Nadya Ariyani, Mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Hang Tuah selaku panitia penyelenggara mengatakan, pameran Brantas XOXO cukup menarik perhatian pengunjung cafe.

Salah satu pengunjung juga baru mengetahui bahwa penggunaan plastik yang masif berpengaruh terhadap hormon dan ingin tau terkait bahaya plastik sekali pakai yang mencemari sungai Brantas. 

"Pengunjung juga melihat mikroplastik dan bahaya mikroplastik bagi kesehatan," tandasnya.

Editor : Ali Masduki

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network