Komunitas Mantan Kades Sebut 9 Alasan Dasar Pilih Mundjidah-Sumrambah di Pilkada Jombang 2024

Zainul Arifin
Komunitas Mantan Kades Sebut 9 Alasan Dasar Pilih Mundjidah-Sumrambah di Pilkada Jombang 2024. Foto iNewsSurabaya/zainul

JOMBANG, iNewsSurabaya.id - komunitas purna bhakti kepala desa, lurah seluruh Indonesia (Kompakdesi) Kabupaten Jombang mengajak masyarakat agar lebih teliti mendukung pasangan calon (Paslon) kepala daerah (Pilkada) pada 27 November 2024 nanti.

Ketua Kompakdesi Jombang Arif Afandi menyebut memilih calon pemimpin terbaik berdasarkan kemampuan, program kerja, dan komitmennya terhadap kepentingan rakyat adalah langkah yang bijak. Menurutnya, sosok pemimpin itu ada pada pasangan calon bupati-wakil bupati Jombang nomor urut 1, Mundjidah-Sumrambah.

Arif memang sejak awal komitmen mendukung duet Mundjidah-Sumrambah  melanjutkan kepemimpinan Jombang periode kedua.

Bahkan, disebut Arif, 80 persen dari ratusan jumlah anggota Kompakdesi Jombang turut mendukung langkahnya memenangkan pasangan dengan tagline Jombang Melaju, tersebut .

Ia menegasakan, setidak ada 9 dasar atau alasan untuk lebih mendukung dan memenangkan paslon petahana Mundjidah-Sumrambah yang pada Pilkada 2025 ini diusung Partai Demokrat, PDI Perjuangan, PPP dan parpol nonparlemen.

"Ada 9 poin yang kita simpulkan dan itu ada pada diri paslon Mundjidah-Sumrambah, baik itu pada kualitas individu dan kepemimpinan yang sudah mereka jalankan periode 2018-2023," kata mantan Kades Watugaluh, Kecamatan Diwek, itu.

1. Mundjidah Wahab telah memiliki pengalaman memimpin Jombang sebagai Bupati. Pengalaman itu membuktikan kapasitasnya dalam menjalankan pemerintahan dan membuat kebijakan yang tepat untuk kemajuan daerah.

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network