Inovasi Alat Pemurni Air Laut Antarkan Siswa SMAN 5 Surabaya Raih Tiga Penghargaan

Saipul Yudi
SMAN 5 Surabaya mengikuti ajang bergengsi The Macao International Innovation & Invention Exposition (MiiEX) yang digelar pada 25-27 Oktober lalu.

Diungkapkan Aries, budaya inovasi terus ditumbuhkan di kalangan pelajar di Jawa Timur. Terbukti banyak catatan prestasi diraih oleh para pelajar. Salah satunya yang ditorehkan siswa SMAN 5 Surabaya ini. Bahkan bersaing ketat dengan negara-negara unggulan seperti Romania. 

"Kita terus mendukung budaya inovasi ini tumbuh dikalangan pelajar. Budaya berpikir untuk menemukan solusi dari permasalahan yang ada di masyarakat. Dengan pembiasaan ini anak juga akan berpikir kritis dalam melihat persoalan yang terjadi di masyarakat dan mampu menyelesaikan persoalan ini," tuturnya. 

Pj Wali Kota Batu ini juga berujar jika pihaknya terus mendorong agar ide-ide inovasi baru atau pengembangan dari inovasi sebelumnya terus tercetuskan di kalangan pelajar. Sebab, jika banyak penelitian muda, siswa akan lebih siap bersaing saat Indonesia Emas nanti. 

Sementara itu Ketua tim Devan Ahmad menjelaskan ide inovasinya yang muncul muncul dari membaca beberapa artikel majalah dan jurnal terkait permasalahan minyak yang ada di laut. Dalam penerapannya, alat inovasi ini menggunakan jaring superoleofilik yang berfungsi untuk menangkap air dan superhidrofobik yang memiliki sifat takut air. 

Editor : Arif Ardliyanto

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network