Keputusan ini berarti terjadinya pengalihan kekuasaan Soekarno kepada Soeharto. Pada 27 Maret 1968, MPRS Orde Baru mengangkat Soeharto menjadi Presiden Republik Indonesia kedua menggantikan Soekarno.
Soeharto menjabat Presiden Republik Indonesia ke-2 selama 32 tahun tanpa henti. Saat terjadi krisis hebat, Soeharto diturunkan secara paksa oleh gerakan mahasiswa dan rakyat Indonesia, pada 21 Mei 1998.
Demikian kupasan singkat Cerita Pagi tentang tonggak awal berdirinya Orde Baru sebagai peringatan Supersemar yang berhasil mengubah wajah dan jalannya revolusi Indonesia. Semoga memberikan manfaat.
Sumber tulisan:
1. G Dwipayana dan Ramadhan KH, Soeharto, Pikiran, Ucapan, dan Tindakan Saya, PT Citra Lamtoro Gung Persada 1989.
2. Dr H Soebandrio, Yang Saya Alami Peristiwa G30S, Sebelum, Saat Meletus, dan Sesudahnya, PT Bumi Intitama Sejahtera, Mei 2006.
3. Kontroversi Supersemar Dalam Transisi Kekuasaan Soekarno-Soeharto, Penerbit Media Pressindo, Juni 2001. Wikipedia Indonesia, Soeharto.
(Artikel ini Sudah Tayang di Sindonews.com).
Editor : Ali Masduki
Artikel Terkait