Program ini diharapkan mampu meningkatkan produktivitas pertanian, membuka lapangan pekerjaan baru, serta meningkatkan pendapatan masyarakat sekitar.
Melalui program ini, pemerintah menargetkan pencapaian swasembada pangan, khususnya dalam sektor jagung, untuk memenuhi kebutuhan pasar domestik dan ekspor.
“Polresta Banyuwangi berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan berbagai pihak terkait, guna memastikan kelanjutan dan keberhasilan program ini,” tambah Kombes Pol Rama Samtama Putra.
Kombes Pol Rama Samtama Putra juga mengungkapkan rencana untuk menyiapkan lahan seluas 650 hektar di Banyuwangi sebagai bagian dari upaya ketahanan pangan swasembada jagung, yang diharapkan dapat meningkatkan produksi pangan di wilayah Banyuwangi dan memenuhi kebutuhan masyarakat.
Polresta Banyuwangi mendukung program penanaman jagung serentak 1 juta hektar dalam Food Estate untuk memperkuat ketahanan pangan nasional. Foto iNEWSSURABAYA/siswanto
Polresta Banyuwangi, bersama Pemerintah dan masyarakat, membuktikan bahwa sinergi ini adalah kunci dalam menciptakan solusi strategis demi mendukung ketahanan pangan nasional dan kesejahteraan masyarakat.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait