Mengejutkan! Ratusan Kardus Minyak Goreng Ditemukan di Gudang Kosong Jombang, Polisi Periksa 2 Orang

Zainul Arifin
Ratusan kardus minyak goreng MINYAKITA ditemukan tersimpan di gudang kosong Jombang. Polisi periksa 2 orang terkait dugaan penimbunan. Foto iNEWSSURABAYA/zainul

JOMBANG, iNEWSSURABAYA.ID – Warga Jombang dikejutkan dengan temuan ratusan kardus minyak goreng MINYAKITA yang tersimpan rapi di dalam sebuah gudang kosong di Desa Jatiwates, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Penemuan ini memicu kecurigaan warga yang menduga minyak goreng tersebut sengaja ditimbun untuk kepentingan tertentu. Mendapat laporan dari masyarakat, aparat kepolisian langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan pengecekan.

Setelah dilakukan pemeriksaan, polisi menemukan ratusan kardus berisi minyak goreng tersusun rapi di dalam gudang yang sebelumnya digunakan sebagai penggilingan padi. Namun, hingga kini belum diketahui siapa pemilik gudang tersebut.

Menurut informasi yang diperoleh iNEWS, gudang ini dulunya dimiliki oleh seorang warga Desa Sentul, Kecamatan Tembelang, sebelum akhirnya dijual kepada seseorang dari Pati, Jawa Tengah. Sejak berpindah tangan beberapa tahun lalu, warga sekitar tidak melihat adanya aktivitas mencurigakan di tempat tersebut.

Kasat Reskrim Polres Jombang, AKP Margono Suhendra, mengonfirmasi bahwa pihaknya telah menemukan tumpukan minyak goreng tersebut dan langsung melakukan penyelidikan lebih lanjut. Dua orang yang diduga pegawai gudang telah diperiksa untuk dimintai keterangan.

"Saat ini kami masih meminta keterangan dari dua orang tersebut. Kami belum bisa memastikan apakah ini kasus penimbunan atau bukan," ujar Margono dalam pesan singkat kepada iNEWSSURABAYA.ID, Rabu (5/3/2025) malam.

Hingga kini, kepolisian masih terus mendalami kasus ini untuk memastikan ada tidaknya unsur kesengajaan dalam penyimpanan minyak goreng tersebut. Jika terbukti ada unsur penimbunan, pemilik gudang bisa dijerat dengan hukum yang berlaku.

Temuan ini menjadi perhatian publik, mengingat kelangkaan dan fluktuasi harga minyak goreng yang kerap terjadi di pasaran. Pihak kepolisian mengimbau masyarakat untuk tetap tenang dan menunggu hasil penyelidikan resmi.

Kasus ini masih dalam tahap pengembangan, dan pihak berwenang berjanji akan mengungkap fakta sebenarnya di balik temuan minyak goreng dalam jumlah besar di gudang kosong ini.

 

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network