Bagi pengguna kendaraan listrik, ASTRA Tol Jomo juga menyediakan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik (SPKL) di KM 695 B, KM 678 A, dan KM 678 B, serta fasilitas Ultra Fast Charging di KM 695 A.
Demi meningkatkan keamanan, tol Jombang-Mojokerto dilengkapi dengan 136 CCTV yang tersebar di jalur tol, rest area, dan gerbang tol. Selain itu, semua pekerjaan perbaikan jalan dihentikan sejak H-10 hingga H+10 Lebaran untuk memastikan kelancaran lalu lintas.
Penerangan jalan juga dipastikan dalam kondisi optimal, dan pos pengamanan kepolisian telah disiagakan di rest area KM 678 A dan KM 678 B, serta di gerbang tol Jombang dan Mojokerto Barat.
Untuk menghindari kepadatan, Zanuar mengimbau pemudik agar mengisi bahan bakar dan saldo e-toll sebelum masuk tol. Jika rest area penuh, pemudik disarankan memanfaatkan tempat istirahat di jalur arteri sebelum melanjutkan perjalanan.
Selain itu, pemudik dianjurkan untuk: Merencanakan perjalanan dengan bijak, menghindari puncak arus mudik dan balik, Memastikan kendaraan dalam kondisi prima, termasuk rem, ban, dan oli, Membawa perbekalan dan obat-obatan secukupnya, Istirahat setiap maksimal 4 jam berkendara untuk menghindari kelelahan, dan Menjaga kecepatan sesuai aturan, terutama saat hujan dengan batas maksimal 70 km/jam.
Dengan berbagai persiapan ini, diharapkan perjalanan mudik melalui Tol Jombang-Mojokerto dapat berlangsung lancar, aman, dan nyaman bagi semua pengguna jalan.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait