Wouw…Pembiayaan Motor dan Mobil Bisa Diproses di Bazar Emas Pegadaian Sidoarjo

Arif Ardliyanto
Bazar Emas dan Pameran Kuliner Pegadaian Sidoarjo banyak yang menarik dengan adanya pembiayaan untuk motor dan mobil

Peraturan ini, lanjutnya, diterapkan pada semua pembiayaan, mulai dari mobil baru atau bekas. Atau bahkan mengganti mobil lama dengan mobil baru. Yang jelas proses pengurusan yang dilakukan berjalan dengan cara cepat. “Yang perlu diingat, produk ini untuk pengusana mikro, karyawan serta professional. Karyawan tetap harus dibuktikan dengan surat keterangan dari perusahaan, kemudian kita lakukan survei,” papar Tyas.


Bazar Emas dan Pameran Kuliner Pegadaian Sidoarjo banyak yang menarik dengan adanya pembiayaan untuk motor dan mobil

Lebih lanjut Tyas menuturkan, ada kelenturan bagi nasabah dalam menentukan diler yang akan diambil mobil atau motor. Pegadaian akan menjembatani dengan pembiayaan yang akan diterapkan secara langsung. “Silahkan tentukan diler mana, kita mengikutinya,” ungkapnya.

Tyas mengaku produk AMANAH ini bakal naik, apalagi Pegadaian ditarget untuk tumbuh sebesar 15 persen. Sementara tahun lalu, produk Pegadaian AMANAH ini telah melakukan pembiayaan sebesar Rp300 juta. “Jadi tahun ini harus tumbuh 15 persen. Kita sangat optimis mampu tumbuh dengan baik,” jelas dia.

 

Editor : Arif Ardliyanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network