MOJOKERTO, iNews.id - Sebanyak 38 Laskar Rempah yang tergabung dalam tim Cendana menjajaki jejak Jalur Rempah yang ada di Trowulan, Mojokerto, Sabtu (02/7/2022).
Kegiatan tersebut merupakan puncak dari Muhibah Budaya Jalur Rempah 2022, setelah Kapal Republik Indonesia (KRI) Dewaruci di Dermaga Madura, Koarmada II, Surabaya pada Jumat (01/7).
Selama di Trowulan, Laskar Rempah menyusuri sejumlah candi yang menjadi bukti keberadaan peradaban Kerajaan Majapahit.
Diantaranya Museum Majapahit Trowulan, Candi Tikus, Candi Bajangratu, dan Candi Kedaton/Brahu yang pada masa silam berfungsi sebagai pintu masuk ke Majapahit.
Direktur Pengembangan dan Pemanfaatan Kebudayaan, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Restu Gunawan mengatakan, dari peninggalan sejarah di Trowulan, Kerajaan Majapahit sangat kaya akan rempah-rempahnya.
Melalui kunjungan ini, kata Restu, Laskar Rempah bisa melihat berbagai peninggalan purbakala baik itu berupa candi, gapura, dan ribuan peralatan rumah tangga seperti terakota dan keramik.
Editor : Ali Masduki