SURABAYA, iNews.id - Tahun Haji 1443 H ini, pemerintah Arab Saudi kembali membuka akses ibadah haji bagi calon jamah haji dari mancanegara, termasuk Indonesia.
Kebijakan itu diberikan setelah dua tahun Arab Saudi melarang jamaah dari negara lain melaksanakan haji.
Meski pun ini pertama pasca pandemi, pemerintah Indonesia dalam hal ini Kementerian Agama memberangkatkan calon jamaah haji.
Namun tidak menurunkan kualitas pelayanan haji.
Bahkan Ketua Fraksi Gerindra DPRD Jatim, Muhammad Fawait menilai pelayanan haji tahun ini justru meningkat dari tahun-tahun sebelumnya.
"Kualitas pelayanan haji tahun ini sangat baik, lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Ini tentu patut kita apresiasi," tutur politikus muda yang akrab disapa Gus Fawait itu, Minggu (10/07/2022).
Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Chotib Al Qodiri IV ini mengungkapkan secara keseluruhan penyelenggaran haji sudah sangat baik.
Hal itu bisa dilihat dari fasilitas yang didapat oleh jamaah haji Indonesia.
Editor : Ali Masduki