get app
inews
Aa Text
Read Next : Pembenahan Pipa Air Bersih di Gunung Bromo Selesai, Masyarakat Tak Perlu Khawatir Lagi

Masjid BSI di Penanjakan Bromo Resmi Dibuka

Jum'at, 22 Juli 2022 | 19:30 WIB
header img
Peresmian Masjid BSI di Penanjakan Gunung Bromo, di Kabupaten Pasuruan Jawa Timur. (Foto: Istimewa)

PASURUAN, iNews.id - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) meresmikan Masjid Bank Syariah Indonesia, di Penanjakan Gunung Bromo, di Kabupaten Pasuruan Jawa Timur. 

Masjid yang diresmikan langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BBTNBTS) tersebut, untuk mendukung pemulihan sektor pariwisata dan sebagai wujud nyata dari aspirasi perseroan untuk menjadi sahabat finansial, sosial, serta spiritual bagi masyarakat/ 

Direktur Utama BSI Hery Gunardi mengatakan, bahwa Bank Syariah Indonesia terus berkomitmen untuk menjadi sahabat finansial, sosial, dan spiritual bagi masyarakat luas, tak terkecuali di Provinsi Jawa Timur. 

Menurutnya, dengan adanya Masjid BSI Penanjakan di kawasan Bromo yang menjadi destinasi wisata unggulan di Jawa Timur diharapkan dapat memberikan kemudahan dan keberkahan bagi warga sekitar dan wisatawan yang ingin beribadah. 

Tak hanya itu, keberadaan Masjid Bank Syariah Indonesia Penanjakan ini juga diharapkan memperkuat peran masjid dalam pemberdayaan masyarakat dan peningkatan ekonomi umat. 

“Kehadiran Masjid BSI Penanjakan ini kami harapkan dapat mendukung pemulihan sektor pariwisata daerah dan nasional. Masjid yang diresmikan hari ini juga menjadi wujud komitmen kami untuk terus memberikan value yang lebih baik, manfaat yang lebih luas, sejalan semangat BSI untuk menjadi sahabat finansial, sosial dan spiritual bagi masyarakat,” terang Hery.

Editor : Ali Masduki

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut