get app
inews
Aa Read Next : Wisatawan Tak Perlu Bingung Cari Makanan hingga Pakaian Khas Surabaya, Catat Ini Lokasinya

Gang Sempit Pesisir Laut Disulap Jadi Pusat Oleh-Oleh Khas Banyuwangi, Ini Bentuknya 

Sabtu, 06 Agustus 2022 | 18:07 WIB
header img
Banyuwangi memiliki banyak makanan khas, hampir disemua daerah ingin menonjolkan ciri khas masing-masing untuk dilihat.(Foto : siswanto)

BANYUWANGI, iNews.id - Banyuwangi memiliki banyak makanan khas, hampir disemua daerah ingin menonjolkan ciri khas masing-masing untuk dilihat. Salah satunya adalah Gang Remaja yang terletak di Keluruhan Kampung Mandar, Kecamatan Kota Banyuwangi.

Gang ini terlihat sangat sempir, namun lokasi ini mampu disulap menjadi tempat pusat oleh-oleh khas Banyuwangi, Sabtu (6/8/22). Lokasi gang ini berada di Kampung Mandar yang dihuni warga nelayan itu, kini dikenal sebagai salah satu kawasan kuliner Seafood di Pusat Kota Banyuwangi. Kawasan ini juga dikenal jajanan jenis tahu walik dengan petis yang khas. 

Sebanyak 25 pelaku industri kreatif dan UMKM menggelar lapak didepan rumahnya, berbagai macam oleh - oleh camilan khas Banyuwangi terlihat disana. Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Kampung Mandar, Hilman Syah Anwar menjelaskan, ide awal ini sebagai pusat oleh - oleh berbasis masyarakat bertujuan memajukan perekonomian masyarakat. 

"Bahkan kita bekerjasama dengan asosiasi kuliner, kaos, kerajinan, aksesoris dan batik Akrab Banyuwangi. Warga tidak perlu repot - repot lagi membuat produk, "ujar Hilman Syah Anwar. 

Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiabdani tertarik dan mendatangi lokasi tersebut. Ia secara khusus datang ke tempat oleh - oleh khas Banyuwangi yang berlokasi di Kampung Mandar. Bahkan Ipuk Fiestiabdani mengaprisiasi langkah pokdarwis melakukan peningkatan perekonomian masyarakat.

"Modal utama dari destinasi wisata itu yakni kebersihan, jadi saya berharap warga sekitar berjualan disini agar menjaga kebersihan," tambahnya.

 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Berita iNews Surabaya di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut