get app
inews
Aa Text
Read Next : Kunjungi Pabrik Kerupuk di Sidoarjo, Emil Diminta Perluas Akses Pasar

Pemprov Jatim Dukung UMKM Manfaatkan Digital ​​​​​​​

Senin, 22 November 2021 | 11:31 WIB
header img
Pemprov akan mendukung keberadaan aplikasi yang mau merangkul UMKM Jawa Timur dalam pengembangannya.(Foto : iNewsSurabaya/HO/arif)

SURABAYA, iNews.id – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur mendorong UMKM untuk memanfaatkan digital. Pemprov akan mendukung keberadaan aplikasi yang mau merangkul UMKM Jawa Timur dalam pengembangannya.

Komitmen ini disampaikan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, ia ingin UMKM bias go digital untuk memperluas basis pemasaran produk mereka melalui platform digital, Tokko. “Saya sangat mengapresiasi kontribusi Tokko dalam mendorong kemajuan UMKM di Jawa Timur, sehingga daya saing UMKM dapat terus meningkat dan terus berjuang mengambil peran dalam pemulihan ekonomi,” katanya.

Khofifah mengatakan, saat ini Pemprov Jatim sedang melakukan penguatan UMKM, banyak terobosan-terobosan yang dilakukan untuk meningkatkan UMKM dari konvensional menjadi digital. “Semoga Tokko Semesta bias merangkul UMKM di Jatim lebih banyak lagi. Kita akan mensupport-nya,” ujar dia.

Bobby Silalahi, VP Head Community Tokko mengatakan, pihaknya ingin terus melakukan komitmen untuk meningkatkan UMKM sadar  digital. Menurutnya, go digital bagi UMKM dilakukan dengan membuat program Tokko Semesta. Program ini mendorong digitalisasi UMKM di daerah dengan memberkan pelatihan, pendampingan, dan mentoriship melalui pendekatan personalisasi, menyesuaikan dengan kebutuhan skala bisnis UMKM baik online maupun offline.

“Kami mentargetkan sebanyak 2000 UMKM di Jatim bisa mendapatkan pelatihan digitalisasi,” katanya.

Seperti diketahui, data DInas koperasi dan Usaha Mikro (Dinkopum) Surabaya mencatat, selam tahun 2020 hingga 2021, jumlah UMKM di Surabaya meningkat 40 ribu. Sementara Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Timur mencatat ada 9,7 juta UMKM yang dimiliki Jawa Timur. UMKM tersebut snagat berpotensi untuk berkembang menjadi lebih baik dengan menggunakan digital.(arif)

 

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut