SURABAYA, iNews.id - Peserta didik Sekolah kreatif SD Muhammadiyah 16 Surabaya memang benar-benar kreatif. Beragam produk unik bertema lingkungan, sains dan tekonologi, nutri & art dan kreatifity mampu mereka sajikan dengan apik.
Ragam produk keatif tersebut merupakan hasil karya Tugas Akhir (TA) kelas 5 yang dikerjakan baik secara individu maupun kelompok. Hebatnya, selama proses produksi peserta didik hanya menyimak pengarahan dari para guru secara daring.
Salah satu siswa, Radhitya Wisnu, misalnya. Ia membuat produk lilin aroma terapi untuk mengusir nyamuk secara alami. Produk itu ia buat menggunakan bahan-bahan alami sehingga aman bagi kesehatan.
Diantaran lilin lemon, lilin serai, minyak serai dan minyak lemon. Cara pemakaiannya cukup mudah. Untuk lilin lemon, pengguna bisa menyalakan sumbu yang didesain seperti lilin pada umumnya. Sedangkan minyak, pengguna cukup mengoleskan ke bagian tubuh agar terlindungi dari gigita nyamuk.
Kemudian untuk produk makanan, ada donat cangkang telur. Produk ini dibuat oleh Marissa. Selain itu, juga ada lukisan patung Soroboyo melilit Tugu Pahlawan.
Karya seni tersebut dibuat oleh salah satu siswa inklusi di sekolah kreatif tersebut.
Guru Kelas V sekaligus Penanggung Jawab Acara, Putri Wulandariningsih, mengatakan untuk mengerjakan Tugas Akhir (TA) ini peserta didik diperlakukan layaknya menggarap skripsi.
Total ada 125 judul yang dikerjakan secara berkelompok dan individu.
Siswa terlebih dulu harus mengajukan judul, kemudian membuat proposal. Selanjutnya mereka harus membuat produk dan harus mampu mempresetasikan karyanya.
"Kali ini siswa kelas V mempresentasikan produknya," kata dia. Tahap pengujian, lanjutnya dibuat secara bergilir. Setiap hari ada 25 judul yang diujikan.
Sekolah berharap, dengan adanya kegiatan ini peserta didik dapat mengembangkan minat bakat mereka.
Editor : Ali Masduki