Erwin mengatakan gagal ginjal akut belum diketahui penyebabnya. Namun diiringi air urine yang berkurang.
"Kalau anak mengalami gejala tersebut patut diwaspadai dan segera periksakan ke rumah sakit atau dokter terdekat," pesannya.
Selain itu yang patut diwaspadai pula yaitu, ketika anak mengalami flu atau demam, meskipun air urinenya masih normal.
"Pada intinya ketika anak sakit sebaiknya segera diperiksakan ke dokter terdekat atau rumah sakit. Jangan diobati sendiri. Karena ketika air kencing berkurang sebenarnya sudah gejala akut," jelas Erwin.
Erwin kembali berpesan kepada masyarakat, supaya tetap menerapkan perilaku pola hidup sehat. "Apalagi di kondisi cuaca seperti ini. Jauhkan dari kontak daerah dingin," pungkasnya.
Editor : Arif Ardliyanto