Salah satu narasumber, Devyana menjelaskan banyak penelitian yang bisa membantu masyarakat. Salah satu penelitian yang dilakukan dimana madu murni dengan madu vermintasi lebih baik madu vermentasi.
"Dimana antidioksidan dalam madu vermentasi bawang tunggal lebih baik dibandingkan madu murni, ini yang membuat saya akan mematenkan penelitian ini kedepannya untuk bisa membantu masyarakat," ucapnya.
Devyana menjelaskan kedepannya untuk melakukan penelitian harus mempersiapkan pohon penelitian. Dimana pohon penelitian ini untuk membantu dosen maupun mahasiswa dalam penelitian.
"Hal ini yang kurang, sehingga penerapan pohon penelitian ini membantu mahasiswa agar lulus tepat waktu," katanya.
Prof Sharida menjelaskan saat ini penelitian dibidang toksikologi yang komprehensif atau mengarah ke kesehatan. "Sehingga penelitian ini lebih mendalam dan cenderung mengarah pada kesehatan," ujarnya.
Sedangkan Dini menjelaskan riset terkini dibidang gizi molekuler yang didasarkan pada pendekatan gizi secara personal.
"Sehingga kedepannya dengan adanya kegiatan ini bisa memberikan manfaat untuk mahasiswa, dosen, prodi, fakultas kesehatan dan Universitas," pungkasnya.
Editor : Ali Masduki