get app
inews
Aa Text
Read Next : Intip Catatan Gemilang Ragnar Oratmangoen, Striker Timnas Indonesia yang Diakui Dunia

Prediksi Pertandingan Timnas Indonesia Melawan Thailand, Duel Tim Raksasa ASEAN, Siapa Lebih Unggul

Kamis, 29 Desember 2022 | 08:03 WIB
header img
Timnas Indonesia bakal berduel dengan Thailand nanti sore, kedua tim menginginkan kemenangan untuk bisa melenggang ke babak berikutnya. Foto Okezone

3. Ilija Spasojevic Mulai Ganas

Timnas Indonesia dinilai punya peluang mengalahkan Thailand karena sejumlah pemain tampil gacor di Piala AFF 2022 ini. Bahkan, sang striker, Ilija Spasojevic, terlihat mulai ganas.

Ilija Spasojevic baru saja melepas dahaga golnya di Timnas Indonesia saat melawan Brunei beberapa hari lalu. Dia sukses mencetak satu gol yang membawa Skuad Garuda menang besar. Tentunya, Ilija Spasojevic semakin bertekad menambah koleksi golnya.

Selain Ilija Spasojevic, sejumlah pemain juga tampil ciamik di Piala AFF 2022 ini. Bahkan, pelatih Thailand, Alexandre Polking, sampai mewaspadai sejumlah nama pemain. Di antaranya, ada Jordi Amat, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman, dan Egy Maulana Vikri.

4. Balas Dendam

Timnas Indonesia akan semakin berambisi mengalahkan Thailand karena bertekad balas dendam dari hasil minor sebelumnya. Diketahui, Timnas Indonesia harus gigit jari kala bersua Thailand di final Piala AFF 2020.

Kala itu, Skuad Garuda kalah telak di leg I dengan skor 0-4. Kemudian, pasukan Shin Tae-yong ditahan imbang 2-2 di leg II. Alhasil, Timnas Indonesia kembali gagal merebut gelar juara di Piala AFF.

Shin Tae-yong sendiri bertekad menghapus rekor buruk melawan Thailand. Dia yakin skuadnya bisa meraih kemenangan karena kini Timnas Indonesia sudah jauh lebih kuat.

"Sekarang sudah setahun lebih, sudah normal semua karena bisa kontrol tim dengan baik. Jadi, sekarang sudah lebih baik dari segi kekompakan tim dan pemain. Sekarang saya bisa tegaskan, masyarakat boleh percaya dengan timnas saat ini," ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut