SURABAYA, iNewsSurabaya.id – Disetiap mitologi dari berbagai negara pasti memiliki hewan atau makhluk yang beragam.
Salah satunya di Indonesia juga memiliki makhluk mitologi yang bisa dibilang cukup unik untuk dibahas.
Berikut ini 5 makhluk mitologi yang berasal dari Indonesia.
1. Leak
Nama Leak ini sangat terkenal di pulau Bali. Leak sendiri memiliki bentuk yang menyeramkan, dengan lidah yang menjulur panjang, mata besar, memiliki taring di mulutnya dan berbadan tinggi. Leak dikatakan gemar menghisap darah bayi yang baru saja lahir.
2. Ahool
Di gunung Salak terdapat satu makhluk mitologi yang cukup terkenal, yaitu Ahool. Ahool digambarkan seperti sosok kelelawar raksasa, sayap nya sendiri bisa mencapai sepanjang 3 meter. Pada tahun 1925, Dr. Ernest Barrels mengungkapkan di air terjun lereng Gunung Salak terdapat keberadaan kebradaan Ahook.
3. Burung Garuda
Garuda sebenarnya merupakan hewan kendaraan dewa Wisnu. Nama Garuda juga diambil dari kepercayaan agama Hindu.
Garuda sendiri memiliki tubuh yang berwarna emas, didalam kitab Mahabharata garuda digambarkan sebagai burung yang besarnya bisa menutupi matahari sekalipun. Di Indonesia Burung garuda menjadi Lambang negara Indonesia.
4. Kuyang
Kuyang merupakan siluman yang berwujud manusia dengan isi organ dalam yang menggantung. Kesukaan kuyang sama seperti leak yaitu darah bayi yang baru saja lahir atau darah wanita yang baru saja melahirkan.
Kuyang banyak dikenal di daerah Kalimantan. Diceritakan bahwa Kuyang merupakan seorang wanita yang sedang menuntut ajaran ilmu Hitam untuk hidup abadi.
5. Naga Besukih
Naga yang berasal dari pulau Bali dan juga dipercaya oleh masyarakat Bali ini memiliki cerita yang konon katanya merupakan naga legenda dari terciptanya selat bali. Konon, Naga ini memiliki tempat tinggal yaitu di bawah kawah gunung Agung.
Editor : Arif Ardliyanto